Berita Omocha:
Pada hari Sabtu pagi, 16 Juni 2012 di sebuah Guesthouse di Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta, bu Yuni bertemu dengan ibu Nisa. Ibu Nisa adalah distributor Omochatoys di Singapura. Bu Nisa adalah guru bahasa Arab dan mempunyai degree dari sebuah Universitas di Mesir. Bu Nisa sudah beberapa kali menjual produk Omochatoys di Singapura. Menurut bu Nisa produk Omochatoys laku juga di sana :) Untuk produk puzzle stiker hijaiyah bunga, bu Nisa mencetak stiker dengan merek sendiri, yaitu Abounur Kids. Sedang untuk produk stiker lainnya, bu Nisa masih menjual dengan merek Omochatoys. Pada kunjungan kali ini, ibu Nisa membeli 4 koli produk Omochatoys. Semuanya sudah dipesan oleh pelangan bu Nisa di Singapura. Bahkan untuk produk Balok Iqro' (dalam bahasa Melayu Singapura dan Malaysia disebut dengan Blok Iqra) stok tidak mencukupi (sebelum bu Nisa berangkat ada tambahan pesanan lagi). Maaf ya bu Nisa, nanti kekurangannya dikirim lewat ekspedisi saja ya ...
Sebagai seorang guru bahasa Arab, bu Nisa ingin agar belajar bahasa Arab lebih menyenangkan bagi anak. Oleh karena itu, dia ingin membuat alat bantu belajar dan mengajar bahasa Arab. Pada kunjungan kali ini, bu Nisa membawa beberapa gambar desain mainan dan alat peraga edukatif untuk belajar bahasa Arab, dan ingin permainan tersebut dibuat dan dikembangkan oleh Omochatoys. Sambil mengendong dan mengasuh anak, pertemuan berlangsung rileks, seperti ngobrol saja. Bu Nisa ingin memesan 5 jenis mainan dan APE. Bu Yuni memahami maksud pesanan bu Nisa dan memberi masukan tentang proses produksi mainan di Omochatoys, termasuk kemampuan dan keterbatasan Omochatoys. Berikut adalah rekaman video pertemuan tersebut.
Bu Nisa datang bersama suami dan orang tuanya. Setelah berbincang-bincang, ternyata orang tua bu Nisa adalah pengusaha yang memasok baju ke banyak toko di Singapura. Begitu tahu bahwa bu Yuni juga membuka usaha konveksi kecil-kecilan (sudah memberdayakan 4 orang pekerja), orang tua bu Nisa tertarik sekali dan ingin juga bekerja sama dengan bu Yuni. Semoga produk mainan dan baju buatan Indonesia, termasuk Omochatoys bisa diterima di Singapura juga … Amin.
Agar negara ini bisa ikut dalam persaingan dunia, Alm Sumitro Djojohadikusumo dan Alm Widjojo Nitisastro bercita-cita ingin agar bangsa Indonesia menjadi bangsa produsen, bukan hanya bangsa konsumen. Pasar dalam negeri masih luas, demikian pula pasar ASEAN. Walaupun pasar masih luas, persaingan atau kompetisi, baik skala lokal ataupun global akan selalu ada. Untuk bisa bertahan dan berkembang, kita tidak bisa hanya menunggu, kita harus aktif, harus kreatif, tidak sombong dan bisa bekerja sama. Untuk itu, berbasis win-win Omochatoys siap bekerja sama dengan siapa pun. Dengan segala keterbatasannya, Omochatoys berharap bisa bertahan sebagai salah satu produsen mainan di Indonesia ... Amin.
Dukungan dari para distributor selalu Omochatoys butuhkan. Terima kasih.